}

Minggu, 20 Mei 2012

PKMK-Bakso Cassava Kreasi Bakso Sehat



A.       Judul Program

BAKSO “CASSAVA” KREASI BAKSO SEHAT

B.        Latar Belakang
Singkong yang dalam bahasa latin disebut Cassava, dikenal dengan sebutan ketela pohon atau ubi kayu yang termasuk tumbuhan umbi akar yang dalam ilmu biologi, singkong dimasukkan dalam keluarga Euphorbiaceae. Singkong merupakan pohon tahunan tropika dan subtropika yang dapat ditanam sepanjang tahun. Bagian yang dimakan dari tanaman singkong selain bagian umbi atau akarnya juga daunnya. Namun singkong sering kali disepelekan karena rasanya yang biasa, padahal dibalik itu semua singkong memiliki banyak khasiat dan manfaat. Diantaranya anti oksidan, anti kanker, anti tumor dan dapat menambah nafsu makan bagi yang susah makan. Kandungan yang dimiliki singkong antara lain protein, lemak, hidrat arang, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin B dan C, amilum. Dengan berbagai manfaat, khasiat dan kandungan dari singkong inilah maka biasanya singkong dimanfaatkan untuk ragam masakan.

Bakso, mendengar nama makanan ini pasti sudah tidak asing lagi. Makanan yang biasanya terbuat dari daging ini sangat diminati hampir oleh semua orang. Hal ini karena bakso memiliki aroma yang menggiurkan, rasa yang enak, harga yang relatif murah, dan keberadaannya mudah didapat. Penggemar bakso berasal dari semua kalangan, baik tua, muda, pejabat, rakyat biasa, bahkan sampai anak kecil.
Tetapi sadarkah bakso yang dikonsumsi dapat memberi dampak negatif untuk kita. Bakso yang kita konsumsi memiliki kadar kolesterol tinggi yang kurang baik bagi kesehatan. Terkadang pedagang bakso juga mencampurkan bahan-bahan berbahaya, seperti boraks, formalin dll. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan untung yang banyak dengan modal yang sedikit. Selain itu banyaknya usaha bakso menyebabkan para pedagang menyiasati baksonya dengan menambahkan bahan berbahaya agar baksonya awet selama berhari-hari.
Dengan alasan tersebut kami membuat bakso Cassava. Bakso dengan bahan tambahan singkong dapat meminimalisir kolesterol dari daging, selain itu dengan bahan baku singkong akan mengenyalkan bakso secara alami tanpa harus menanbah bahan pengenyal yang tidak baik untuk kesehatan. Tampilan beda bakso cassava dilihat dari warna dan bentuknya. Warna menarik yang diperoleh dari pewarna alami sayuran, serta bentuk yang lucu akan membuat kita semakin menggemari bakso. Jadi tidak perlu takutmenikmati bakso yang enak tetapi sehat bagi tubuh.
Bakso Cassava adalah bakso terobosan baru memiliki rasa unik, warna cantik, dan menyehatkan. Selain bermanfaat bagi yang mengonsumsinya karena dalam bakso tersebut memiliki manfaat yang menyehatkan bagi para pedagangnya akan mendapatkan keuntungan yang lebih tanpa harus menambahkan bahan-bahan yang tidak sehat dan mengandung racun kedalanmnya. Sehingga dengan demikian singkong “Cassava” yang awalnya tidak diminati akan menjadi makanan favorit bagi masyarakat karena Cassava ini akan diolah menjadi bakso yang memiliki cita rasa yang enak. Dan tentunya akan dapat membuka  peluang usaha baru.

C.          Perumusan Masalah
1.      Membuat bakso dengan bahan yang mampu mereduksi jumlah asupan kolesterol ke dalam tubuh

D.          Tujuan Program
1.      Menciptakan kreasi bakso baru yang salah satu bahannya menggunakan Cassava.
2.      Menciptakan  Bakso sehat karena Cassava memiliki banyak manfaat dan   kandungan untuk kesehatan.
3.      Menciptakan media usaha bagi mahasiswa.

E.     Luaran yang Diharapkan
1.      Membuat bakso rendah kolestrol, dan berwarna alami.

E.              Kegunaan Program
1.      Dapat memanfaatkan cassava sebagai salah satu kreasi bakso.
2.      Mendapatkan bakso enak dan sehat untuk semua kalangan masyarakat.


F.              Gambaran Umum Usaha Bakso Cassava

           Singkong “Cassava” ( Manihot utilisima ) yang berasal dari Amerika tropis ini  dikenal dengan berbagai nama seperti ubi kayu, kasapean, tela pohon, tela belada, lame kayu, pangalam dan lain -lain. Dapat kita jumpai hampir diseluruh wilayah khususnya di Indonesia. Makanan pokok pengganti beras ini memiliki manfaat dan kandungan yang  berkhasiat untuk kesehatan. Kalau dibandingkan nasi memang kebanyakan untuk memilih nasi tapi padahal cassava juga sangat baik untuk dikonsumsi. Karena kurangnya minat masyarakat untuk mengonsumsi cassava maka buah ini dijual  sangat murah meskipun dijual dengan harga murah tetapi masyarakat masih enggan untuk membeli dan mengonsumsinya. Dan tidak banyak cassava yang tidak laku sampai membusuk dan akhirnya dibuang bagitu saja. Tapi para petani tetap saja menanam cassava lalu memanennya dan akhirnya terpaksa dijual dengan harga yang rendah demi untuk memenuhi kebutuhannya.
           Berbeda dengan bakso, makanan yang satu ini sangat digemari hampir semua masyarakat dari kalangan tinggi hingga masyarakat kalangan rendah. Selain bakso dari rasanya yang enak harganyapun sangat terjangkau. Dan itulah salah satu faktor kenapa bakso menjadi makanan andalan dan makanan favorit untuk masyarakat. Banyaknya variasi bakso yang selama ini ada terkadang tidak menjamin kebersihan dan kesehatannya malah justru banyak bakso yang dibuat dengan bahan-bahan yang tidak bersih dan dapat menimbulkan penyakit. Maka dari itu dengan memanfaatkan cassava yang memiliki banyak manfaat yang baik dan bakso yang sangat digemari masyarakat akan diciptakan bakso baru yang menyehatkan yaitu bakso cassava. Karena bahannya yang mudah didapatkan dan harganya yang murah maka dari itu bakso cassava ini mudah untuk dibuat. Cara pembuatanya tidak jauh berbeda dengan membuat bakso pada umumnya. Dimana cassava akan dicampur dengan daging ayam, tepung kanji, serta bumbu tambahan seperti bawang putih, garam, gula, telur dan es. Dengan ukuran apabila daging ayam 1 kg maka tepung kanji ¼ kg dan cassava sebanyak 1 buah yang barukuran sedang. Bawang putih 1 buah , telur 2 butir ( kalau bisa telur bebek), es batu, garam dan gula secukupnya. Setelah itu dicampur dan dihaluskan menjadi satu sampai menjadi adonan yang siap untuk dicetak. Untuk bumbu kuah yang dihaluskan apabila membuat 20 mangkok perbandingannya bawang putih 3 buah, bawang merah setengah dari bawang putih, jahe 2 jari, laos 1 jari kecil, pala ½ butir, merica sedikit, kaldu. Jika sudah halus disangrai dan ditambahkan irisan daun jeruk purut, daun bawang yang sudah digoreng, garam dan gula secukupnya.

G.                                                      ANALISIS USAHA
PEMBUATAN BAKSO CASSAVA

a.      Permodalan
Tabel 1. Modal Usaha
No
Modal
Qty
Harga Satuan (Rp)
Jumlah
(Rp)
1
Tempat usaha
1 Unit
1.000.000
1.000.000
2
Kompor Minyak Tanah
2 buah
   200.000
   400.000
3
Blender
1 buah
   250.000
   250.000
4
Pisau
3 Buah
     10.000
     30.000
5
Sendok
2 lusin
     15.000
     30.000
6
Talenan
3 buah
     12.000
     36.000
7
Baskom
4 buah
     15.500
     62.000
8
Wajan
2 buah
     50.000
   100.000
9
Cetakan Bakso


   150.000
10
Parutan
2 buah
    12.000
     24.000
11
Panci
2 buah
  120.000
    240.000
12
Saringan
2 buah
    10.000
      20.000
13
Mangkok
2 lusin
    55.000
    110.000
14
Mangkok kecil
5 buah
      5.000
      25.000
15
Garpu
2 lusin
   15.000
      30.000
16
Sarung tangan
3 pasang
     6.500
      19.500
17
Keranjang Bakso
2 buah
  10.000
      20.000
18
Sendok kuah bakso
1 buah
  25.000
      25.000
19
Dandang
1 buah
250.000
    250.000
TOTAL
Rp.3.821.000

Biaya Penyusutan /bln      = 3,5% x  Rp. 3.821.000    =  Rp. 133.735
Bunga Modal /bln             = 1,255% x Rp. 3.821.000 =   Rp.    4.795

b.      Biaya Produksi
Tabel 2. Biaya Produksi /bulan
No
Jenis Biaya
Qty
Harga Satuan
(Rp)
Jumlah
(Rp)
1
Daging ayam
30 kg
26.000
780.000
2
Singkong
15 kg
3000
  45.000
3
Kanji
7 kg
6.000
  42.000
4
Bawang Putih
2 kg
25.000
  50.000
No
Jenis Biaya
Qty
Harga Satuan
(Rp)
Jumlah
(Rp)





5
Bawang Merah
2 kg
15.000
  30.000
6
Telur Bebek
40 Butir
2.000
  80.000
7
Garam
2 bungkus
8.000
  16.000
8
Gula
4 kg
13.000
  52.000
9
Laos,pala,Jahe,Merica Bubuk

40.000
  40.000
10
Kaldu
2 kaleng
10.500
  21.000
11
Daun jeruk purut

6.000
    6.000
12
Daun Bawang
0,5 Kg
11.500
  11.500
13
Seledri
0,5 Kg
11.000
  11.000
14
Es batu

5.000
    5.000
15
Mie Bihun
40 bungkus
2.500
100.000
16
Sayur Hijau

15.000
  15.000
17
Wortel

15.000
  15.000
18
Daun Suji

15.000
  15.000
19
Minyak Goreng
4 kg
13.000
  52.000
20
Minyak tanah
16 liter
19.500
312.000
21
Cabe merah
2 kg
37.000
  74.000
22
Saos
8 botol
12.000
  96.000
23
Kecap
8 Botol
15.000
120.000
24
Biaya Penyusutan 3,5% /bln


168.760
25
Bunga Modal 1,255 /bln


    6.050
TOTAL
Rp.2.163.310

c.       Penerimaan
Tabel 3. Penerimaan Usaha /bln
No
Jenis Penerimaan
Qty
Harga Satuan
(Rp)
Jumlah
(Rp)
1
Penjualan bakso cassava
900 Porsi
5.000
4.500.000
TOTAL
4.500.000

d.      Pendapatan
Pendapatan           = Penerimaan – Biaya produksi
                                    =  4.500.000-2.163.310
                                    =  2.336.690

e.       Efisiensi Ratio
            R/C ratio                     =
                                                = 4.500.000
                                                      2.163.310
                                                =    2,08
f.       Rentabilitas
            Rentabilitas                 =   x  100%
                                               
=   2.336.690x 100%
     2.163.310

                                                = 1,08 %

            Berdasarkan analisis usaha di atas, maka dengan biaya kegiatan sebesar tujuh juta rupiah akan diperoleh pendapatan yang mendekati dengan besarnya modal awal yang dibutuhkan.  Dan berdasarakan perhitungan efisiensi rasio, diperoleh angka lebih dari 1.  Dengan demikian, usaha pembuatan sweet mie tersebut dapat dikatakan cukup efisien dalam pemanfaatan modal, sehingga diharapkan usaha tersebut dapat keberlanjutan untuk usaha di masa yang akan datang.

H.     Metode Pelaksanaan Program

           1. Metode Observasi Bahan

Kegiatan PKM ini diawali dengan peninjauan bahan dan biaya awal yang diperlukan untuk membuat bakso cassava yang kiranya dapat mendatangkan keuntungan. Kami mengacu pada bahan – bahan alami yang menyehatkan,dalam hal ini kami menggunakan cassava dan sayuran,seperti wortel,dan daun suji. Karena semua bahan tersebut mudah didapat dan apabila diolah dapat menghasilkan bakso cassava yang enak,dan sehat.
           2 .Metode Pemasaran
           Kami menggunakan metode pemasaran konvensional dengan sasaran masyarakat yang berbelanja di pasar Kreneng. Penjualan kami lakukan diluar jam perkuliahan.

I.       Jadwal Kegiatan Program
Tabel 1. Jadwal Kegiatan Program

No
Kegiatan
Waktu pelaksaan ( bulan ke - )
I
II
III
IV
V

Tahap Persiapan





1
Survei harga bahan





2
Peninjauan lokasi PKMK dan penentu kegiatan





3
Persiapan alat dan bahan






Tahap Pelaksanaan





1
Penggumpulan dan pembelian alat bahan





2
Pembuatan bakso cassava





3
Pengemasan layak jual





4
Pemasaran






Tahap laporan





1
Penulisan darft laporan akhir





2
Penulisan draft penyusunan laporan akhir







J.       RANCANGAN BIAYA

No
Pengeluaran
Banyaknya
Harga Satuan(Rp)
Jumlah
1.
Bahan Habis Pakai

a.        Daging Ayam
80 kg
Rp. 26.000,-
Rp. 2.080.000,-

b.   Singkong ( Cassava )
45 kg
Rp. 3000,-
Rp.135.000,-

c.         Tepung kanji
21 kg
Rp. 6500,-
Rp. 136.500,-

d.   Bawang Putih
 6 kg
Rp. 25.000,-
Rp. 150.000,-

e.    Bawang Merah
6 kg
Rp. 10.000,-
Rp. 60.000,-

f.   Telur Bebek
120 butir
Rp. 1.500,-
Rp. 180.000,-

g.   Garam
6 bungkus
Rp.8000,-
Rp. 48.000,-

h.   Gula
12 kg
Rp. 12.000,-
Rp. 144.000,-

i.             Laos, Pala, Merica                 Bubuk


Rp.  120.000,-

j.    Kaldu
6 kaleng
Rp. 10.500
Rp.     63.000,-

k.  Daun Jeruk Purut


Rp.     18.000,-

l.    Daun Bawang
1,5 kg
Rp. 10.000,-
Rp.     15.000,-

m.Seledri
1,5 kg
Rp. 10.000,-
Rp.     15.000,-

n.  Es Batu


Rp.     25.000,-

o.  Mie bihun
100 bungkus
Rp. 2.500
Rp.   250.000,-

p.  Sayur Hijau


Rp.      45.000,-

q.  Wortel


Rp.      45.000,-

r.    Daun Suji


Rp.      45.000,-

s.   Minyak Goreng
12 kg
Rp. 13.000,-
Rp.    156.000,-

t.    Minyak Tanah
40 liter
Rp. 9.250,-
Rp.    370.000,-

u.  Cabe Merah
6 kg
Rp. 37.000,-
Rp.    222.000,-

v.  Saos
24 botol
Rp. 10.000,-
Rp.    240.000,-

w.Kecap
24 botol
Rp. 13.000
Rp.    312.000,-
Jumlah
Rp.4.674.500,-
2.
Peralatan Penunjang PKMK

a.   Blender
1 buah
Rp100.000,-
Rp. 100.000,-

b.   Kompor Minyak Tanah
2 buah
Rp. 100.000,-
Rp  200.000,-

c.    Pisau
3 buah
Rp. 10.000,-
Rp. 30.000,-

d.   Sendok
2 lusin
Rp. 15.000,-
Rp. 30.000,-

e.    Talenan
3 buah
Rp. 12.000
Rp. 36.000,-

f.    Baskom
4 buah
Rp. 15.500,-
Rp. 62.000,-

g.   Wajan
2 buah
Rp. 50.000,-
Rp. 100.000,-

h.   Cetakan Bakso


Rp. 100.000,-

i.     Parutan
2 buah
Rp. 12.000,-
Rp. 24.000,-

j.     Panci
2 buah
Rp. 120.000,-
Rp. 240.000,-

k.   Saringan
2 buah
Rp. 10.000,-
Rp. 20.000,-

l.     Mangkok
2 lusin
Rp. 55.000,-
Rp. 110.000,-

m. Mangkok kecil
5 buah
Rp. 5000,-
Rp. 25.000,-

n.   Garpu
2 lusin
Rp. 15.000,-
Rp. 30.000,-

o.   Sarung Tangan
3 pasang
Rp. 6.500,-
Rp. 19.500,-

p.   Keranjang bakso
2 buah
Rp. 10.000,-
Rp. 20.000,-

q.   Sendok Kuah Bakso
1 buah
Rp. 25.000,-
Rp. 25.000,-

r.    Dandang sedang
1 buah
Rp. 250.000,-
Rp. 100.000,-
Jumlah
Rp.1.271.500,-
3.
Pemasaran




a.   Poster


Rp.   200.000,-

b.   Pamflet


Rp.   300.000,-

c.   Gerobak


Rp.1.000.000,-
Jumlah
Rp.1.500.000,-
4.
Transportasi

a.   Biaya perjalanan untuk kegiatan PKMK


Rp. 400.000,-

b.   Transport Alat dan bahan


Rp. 200.000
Jumlah
Rp. 600.000,-
5.
Lain – lain

a.   Tempat Usaha
1 unit
Rp. 2.000.000
Rp.500.000

b.   Kertas A4
1 rim
Rp. 50.000,-
Rp.  50.000,-

c.   Tinta Printer




Rp.  60.000,-

d.  Foto kopi


Rp.  40.000,-

e.   Jilid


Rp.  17.000,-

f.    Cuci Foto
1 roll
Rp.100.000,-
Rp.100.000,-

g.   Sewa Handycam+kaset


Rp.425.000,-

h.   Alat Tulis


Rp.  20.000,-

i.     Penulisan draf laporan


Rp.150.000,-

j.     Penulisan laporan akhir


Rp.150.000,-

k.   Evaluasi dan Monitoring


Rp.100.000,-

l.     Pengiriman Laporan ke Dikti


Rp.100.000,-

Jumlah


Rp.1.712.000,-

Total biaya ( 1+2+3+4 )


Rp.9.758.000,-















K.    LAMPIRAN

1.   Biodata Ketua serta Anggota Kelompok

a.  Ketua Pelaksana Kegiatan

Nama Lengkap                                       : Anis Kurniawati
NIM                                                       : 09.8.03.51.30.2.5.0855
Fakultas  / Program Studi                       : Keguruan dan Ilmu Pendidikan/ Biologi
Perguruan Tinggi                                    : Universitas Mahasaraswati Denpasar
Waktu untuk Kegiatan PKM                 : 12 jam / minggu

b. Anggota Pelaksana

Nama Lengkap                                       : Thalia Prasetya
NIM                                                       : 09.8.03.51.30.2.5.0854
Fakultas / Program Studi                       : Keguruan dan Ilmu Pendidikan / Biologi
Perguruan Tinggi                                    : Universitas Mahasaraswati   Denpasar
Waktu untuk Kegiatan PKM                 : 8 jam / minggu


Nama Lengkap                                       : Ni Putu Suandewi
NIM                                                       : 08.8.03.51.30.2.5.0827
Fakultas / Program Studi                       : Keguruan dan Ilmu Pendidikan / Biologi
Perguruan Tinggi                                    : Universitas Mahasaraswati   Denpasar
Waktu untuk Kegiatan   PKM              : 8 jam / minggu

2.   Biodata Dosen Pembimbing

1.      Nama Lengkap                                 : Ir Wayan Mandrem
2.      Golongan Pangkat dan NIP             : IV/B,19470921 1980 031 001
3.      Jabatan Fungsional                           : Lektor Kepala
4.      Jabatan Struktural                            : Dosen MIPA Biologi
5.      Fakultas / Program Studi                 : Keguruan dan Ilmu Pendidikan
6.      Perguruan Tinggi                              : Universitas Mahasaraswati Denpasar
7.      Bidang Keahlian                              : Biologi
8.      Waktu untuk Kegiatan PKM           : 8 jam/ Minggu



Dosen Pendamping




Ir. Wayan Mandrem
NIP. 19470921 1980 031 001
Ketua Pelaksana




Anis Kurniawati
NIM.09.8.03.51.30.2.5.0855
                                   



                                                             
                                   











0 komentar:

Posting Komentar